10 Bangunan Kuno yang Indah dan Menakjubkan di Kota London

Langsung aja baca gak usah banyak mukadimahhhh....

1. Menara London


     Menara London adalah kastil bersejarah yang terletak di pusat kota London. Kastil ini didirikan pada tahun 1066 sebagai bagian dari Penaklukan Normandia di Inggris. Menara Putih, yang merupakan bagian terpenting dari kastil ini dibangun pada tahun 1078 oleh William sang Penakluk, dan merupakan simbol dari kebencian dan penindasan yang ditimpakan pada London oleh para elit penguasa baru. Menara London pernah digunakan sebagai penjara sejak tahun 1100, meskipun itu bukan tujuan utama dari pembangunan kastil ini. 

2. Istana Westminster


     Istana Westminster, dikenal juga sebagai Rumah dari Parlemen, adalah tempat dimana dua rumah para parlemen dari Britania Rayaterletak. Istana ini terletak di tepi utara dari Sungai Thames di jantung kota London dari Kota Westminster, dekat dengan Westminster Abbey yang bersejarah dan gedung pemerintahan Whitehall dan Downing Street. Istana Westminster terdaftar di sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO bersama dengan Westminster Abbey dan Gereja Saint Margaret's

3. Menara Big Ben


     Merupakan menara jam yang terletak di Gedung Parlemen di Westminster, London, Inggris Raya, dan merupakan menara jam terbesar kedua di dunia setelah menara jam "Royal Clock Tower" di Mekkah. Jam ini terletak di timur laut dari Rumah Parlemendi Westminster, London. Ada alasan menara ini dinamai Big Ben, Big Ben sebenarnya adalah nama kecil dari lonceng yang terletak di dalamnya. 

4. Tower Bridge


     Membentang di atas Sungai Thames di London. Jembatan ini mengabungkan dua desain jembatan yaitu angkat dan gantung. Letaknya yang berdekatan dengan London Tower membuat jembatan ini diberi nama Tower Bridge. Jembatan ini selesai dibangun tahun 1894, dan merupakan salah satu ikon kota London. Jembatan Menara adalah salah satu jembatan yang dimiliki dan dikelola oleh Bridge House Estates, sebuah lembaga amal dari City of London Corporation.

5. Bank of England


     Bank of England didirikan pada tahun 1694 untuk bertindak sebagai bankir pemerintah Inggris, dan sampai hari ini masih bertindak sebagai bankir untuk Pemerintah Britania Raya. Bank ini dahulunya milik swasta dan dioperasikan oleh yayasan pendirinya sejak tahun 1694 sampai dinasionalisasi pada tahun 1946. Pada tahun 1997 bank ini menjadi sebuah organisasi publik yang independen, sepenuhnya dimiliki oleh pemerintah, dengan kekuasaan penuh dalam menetapkan kebijakan moneter

6. Tembok London


     Tembok London adalah tembok pertahanan yang dibangun oleh bangsa Romawi pada abad ke 43 masehi dalam masa Britania Romawi. Tembok ini dibangun mengelilingi kota London, Inggris seluas 300 hektar menggunakan satu juta blok batu dengan tinggi mencapai 5,5 meter dan ketebalan 3 meter. ingga abad pertengahan, tembok ini digunakan sebagai patokan dalam menetapkan batas-batas kota London. Tembok London tetap berdiri selama berabad-abad dan akhirnya runtuh pada abad ke-18. Saat ini, sepanjang lokasi bekas berdirinya tembok dibangun sebuah jalan raya yang bernama London Wall Street.

7. Istana Buckingham


     Adalah kediaman resmi ratu Inggris di London. Istana ini adalah tempat untuk peristiwa-peristiwa kenegaraan, tempat menyambut tamu negara, dan tempat kunjungan pariwisata. Seringkali dalam masa-masa kegembiraan, krisis atau perkabungan, tempat ini juga menjadi pusat berkumpul untuk masyarakat Britania Raya.

8. Royal Albert Hall



     Royal Albert Hall adalah sebuah gedung konser yang terletak di Kota Westminster, London, Inggris, paling dikenal karena mengadakan konser prom musim panas tahunan sejak tahun 1941.

     Ini adalah salah satu bangunan di Inggris yang paling berharga. Sejak dibuka oleh Ratu Victoria pada tahun 1871, seniman terkemuka di dunia dari segala bentuk kinerja genre telah muncul di panggung ini. Setiap tahun menjadi tuan rumah bagi lebih dari 350 pertunjukan termasukkonser klasik, rock dan pop, balet dan opera, tenis, upacara penghargaan, sekolah dan acara komunitas, pertunjukan amal dan perjamuan.

9. Admiralty Arch


     Admiralty Arch adalah sebuah gedung perkantoran besar di London yang memiliki gerbang untuk jalan dan aksespejalan kaki antara The Mall yang memanjang ke barat daya dan Trafalgar Square di timur laut. Bangunan ini dirancang oleh Sir Aston Webb, dibangun oleh John Mowlem & Co dan selesai dibangun tahun 1912. Gedung ini bergabung dengan Old Admiralty Building yang menjadi asal usul namanya.

10. Museum Victoria dan Albert 


     Museum Victoria dan Albert adalah museum disain dan seni dekoratif terbesar di dunia, dengan koleksi lebih dari 4,5 juta objek. Museum ini berlokasi di London dan dinamai untuk menghormati Pangeran Albert dan Ratu Victoria. Dibangun pada tahun 1852, saat ini museum ini menempati area seluas 510,000 m�, dan terdiri dari 145 galeri. Koleksi museum ini mencakup benda-benda seni berumur 5.000 tahun, yang berasal dari zaman kuno sampai zaman sekarang, dari hampir setiap media, dari budaya Eropa, Asia, dan Afrika Utara. 

Previous
Next Post »